"Sekedar umpatan dan teriakkanku yang semuanya tersimpan dalam barisan kata"

Selasa, 26 April 2016

Naskah Teater Monolog



MONOLOG : R E P U B L I K  T I K U S
Oleh : Achmad Saptono[1]
PROLOG : Selamat datang di REPUBLIK TIKUS untuk seluruh warga dari republik mana-pun yang pada kesempatan hari ini hadir di sini. Di republik ini tentu saja tidak dihuni oleh manusia normal pada umumnya.

AKTOR ADALAH LAKI-LAKI 56 TAHUN DENGAN SARUNG MELINGKAR DI PUNDAK DAN BADANNYA.

SCENE PERTAMA : AKTOR DUDUK DI KURSI TERAS RUMAH, IA TAMPAK SEDANG MENASEHATI ANAKNYA LEWAT TELEPON.

Halloo… Sudahlah… Dunia sedang kacau, anakku. Jambret sekarang sudah masuk desa, rampok masuk ruang guru, maling masuk tempat-tempat ibadah. Hati-hatilah, sayang. Sebab, parahnya lagi, ada loh pencuri yang setiap waktu sering mencuri namun tetap dibiarkan begitu saja sama aparat penegak hukum. Mereka, Pencuri kebudayaan. Pencuri kedaulatan, pencuri persatuan. Pencuri kesetiaan, pencuri kasih sayang. Dan, adalah saya pencuri hati wanita. Hallo anakku… Hallo… (TELEPON TERPUTUS). Hehehee… (SAMBIL BERJALAN KE ARAH PENONTON). Coba lihatlah lebih dekat di sekitar anda, eeh penonton tidak usah saling menengok ! Iya, di sekitar kita. Nah, orang-orang itu, yang tersenyum simpul, tersenyum kecut bahkan ada yang getir, mereka itu pencuri. (KELUAR KE SAMPING PANGGUNG, MENGENAKAN SARUNG LAYAKNYA NINJA, KEMUDIAN MENGAGETKAN PENONTON)
SCENE KEDUA : MUNCUL DARI SAMPING PANGGUNG MELOMPATI GOT YANG MAMPET PENUH SAMPAH DAN BAU COMBERAN
Wuaaa… Hahahaa… Tapi jangan pernah kalian tanyakan langsung ke mereka, apakah mereka klan pencuri atau bukan. Karna saking banyaknya klan pencuri, sampai-sampai mereka tidak ingat dirinya itu termasuk dalam klan pencuri yang mana. Barangkali karna keseringan mereka beroperasi, hingga mereka pun lupa bahwa saat ini pun sebenarnya ia sedang melancarkan modus pencurian. (BERJALAN MENUJU GOT, MENEMUKAN LUKISAN BERGAMBAR MANUSIA BERKEPALA TIKUS)
Kalau dianalisis lebih mendalam, dengan menggunakan teori manapun… memang tak jauh berbeda antara manusia dan tikus.
Tapi kalau bicara soal perbedaan tikus, ada sedikit perbedaan antara tikus got, dengan tikus parlemen. Biar kujelaskan ! Tikus got ilmunya masih cetek, karna saking sibuknya ia mencari tempat tinggal, sampai-sampai ia tidak sempat melanjutkan pendidikan ke sekolah yang lebih tinggi. Sebenarnya, tikus got bisa dikategorikan tikus yang tidak begitu berbahaya. Justru yang teramat berbahaya adalah tikus yang ada di sekitar kehidupan anda, tikus yang ada di parlemen, tikus yang ada di media, di sekolah, di universitas dan sebagainya. Coba perhatikan lebih intensif gerak-gerik tikus berpendidikan itu. (TIBA-TIBA SEEKOR TIKUS LEWAT DI DEPAN AKTOR, MELEWATI TIKUS BETINA YANG TENGAH MENCARI MAKAN)
Tuh kan… Tikus yang tidak berpendidikan biasanya justru lebih paham akan norma sosial, maka dia tidak akan mencuri di rumahnya sendiri. Dia juga tidak akan sengaja menginjak atau menunggangi anggota keluarganya. Tuh lihat saja sendiri !!. Sedangkan tikus yang berpendidikan, karna saking pintarnya dia, sehingga dia punya segudang cara untuk melakukan hal-hal yang tidak tikusiawi tanpa sepengetahuan tikus-tikus yang lainnya. Sering dengar berita tentang anggota DPR main gila dengan selingkuhan? Nah, itu salahsatu dari sekian banyak buktinya. Hheehee (SEISI PANGGUNG TERDENGAR SUARA ORANG-ORANG BERTERIAK BERDEMONSTRASI MENURUNKAN ANGGOTA DPR YANG KEDAPATAN TENGAH MAIN GILA).
Jangan dulu berasumsi, berspekulasi atau apalah itu. Ini masih pertunjukan tentang tikus. Bukan tentang politik dan segenap tai kucing dalam karung yang sering dibeli oleh rakyat di musim pemilu. Bukan juga pertunjukkan sulap yang mampu menghilangkan tumpukan kotak berisi kasus korupsi pejabat. (MEMPERAGAKAN GERAKAN PESULAP, MENGHILANGKAN KOTAK ARSIP KASUS KORUPSI).
(MENYULAP DIRI SENDIRI, MENGHILANG DAN MUNCUL DI TENGAH PASAR)

SCENE KETIGA : AKTOR BERJALAN DI TENGAH PASAR
Selanjutnya tikus yang menarik untuk kita amati yaitu tikus pasar. Tikus pasar dari segi fisik tampak seram. Berbadan gempal, kulitnya terdapat beraneka macam bekas luka, bertato dan berkepala botak. Tikus ini lebih berani sradak-sruduk, meski di tempat ramai sekalipun. Tapi tetap, bicara soal tikus, jangan coba sekali-kali dibandingkan dengan tikus Amerika. Karna dilihat dari sudut pandang tikus jenis apapun, tikus Amerika tetap tikus yang paling berbahaya sradak-sruduknya. (MENIRUKAN GAYA PIDATO OBAMA. TIBA-TIBA TERDENGAR SUARA KAWANAN APARAT KEAMANAN MENYERGAP, MENGHENTIKAN PIDATO)
(AKTOR LARI TERGESAH-GESAH, MENGHINDARI KEJARAN APARAT)
Sebentar… Sebelum saya lanjutkan pertunjukan ini, saya tarik nafas dulu! Hhuufft…
(DI PERKAMPUNGAN PADAT PENDUDUK, IBU-IBU TENGAH BERJEJER MENCARI KUTU)
SCENE KE EMPAT (DI KERUMUNAN WARGA)
Ooh… Semoga bukan hanya tikus yang menyimak cerita tentang tikus ini, tapi kutu yang ada di celah bulu-bulu tikus-pun ikut menyimak. Sebenarnya saya juga sama seperti anda, memelihara tikus juga. Tikus kepunyaan saya, sengaja saya pelihara di apartemen yang mewah, steril, higienis serta jauh dari kerumunan tikus-tikus got.
Ibu-ibu mau tau? Dulu, sewaktu saya membangun apartemen untuk tikus, saya menghabiskan uang sampai triliunan rupiah. Perlu ibu-ibu tau juga, untuk membeli pengharum ruangan, serta kalender yang saya pasang di tembok apartemen itu saja waktu itu saya sampai menghabiskan uang milyaran rupiah. Belum lagi saat merenovasi toilet tikus saya, terus beli kursi baru juga dari Jerman. Sudahlah! Karena memang saya seringkali tidak perhitungan, apalagi itu untuk keperluan tikus kesayangan saya.
Maklum, tikus saya ini semacam tikus priyayi. Jadi harus saya turuti segala keinginannya. Agar tikus peliharaan saya tidak stress, biasanya saya mengajaknya liburan ke beberapa pulau, kadang-kadang juga saya ajak liburan ke Negara tetangga. Nah, salah satu kecerdasan dari tikus saya ya tentang cara agar bisa liburan tadi. Kalau tikus kepengin liburan ke pulau, biasanya dia beralasan ada meeting­-lah, ada kunjungan kerja-lah dan seterusnya. Cerdas kan, ibu-ibu??? Singkat kata, tikus peliharaan saya ini terbilang tikus beruntung karena punya majikan - baik hati, tidak sombong dan rajin menabung - seperti saya. (TIBA-TIBA ANAKNYA KEMBALI MENELPON MINTA DITRANSFER UANG, KARENA UANG JATAH BULANANNYA HABIS)
Apa? sudah habis lagi? Buat ke puncak? Dugem? Heh anak kurang ajar ! Anak setan !! (LANGSUNG MENUTUP TELPON DARI ANAKNYA)
Sudah kuduga, Jakarta tetaplah Jakarta. Tikusnya cukup nekat. Terlebih lagi tikus yang ada di senayan sana. Semog saja anakku tidak tertular penyakitnya tikus-tikus senayan. Cuma ada satu nilai positif dari tikus-tikus kota Jakarta, yakni konsistensinya. Mereka selalu konsisten dengan ketidakkonsistenannya. Hari ini janji mau mensejahterakan rakyat, besok mereka sudah lupa dengan janji itu. Betapa konsistennya kan mereka? Nah, untuk tikus jenis ini, saya biasa menyebutnya dengan nama Rati. Karena mereka punya kebiasaan RAPAT sambil TIDUR. (TIBA-TIBA TELEPON KEMBALI BERDERING). Heh anak kurang ajar, mau apa lagi kau?! (TERDENGAR SUARA ANAKNYA : Ayah, lulus kuliah nanti aku mau mencalonkan diri menjadi anggota dewan di DPR RT). DPR RT ? (Iya, Dewan Perwakilan Rakyat Republik Tikus. Kenapa ayah?). Astaga, kenapa menjadi anggota dewan seolah menjadi cita-cita ideal sebagian masyarakat kita?! Anakku, anggota dewan itu pengabdian… bukan mata pencaharian ! Sudahlah, ayah capek. Ayah mau pulang, istirahat. (KELUAR PANGGUNG)
SCENE KE LIMA (DI RUMAH, RUANG TAMU)
Ah, ingin rasanya aku punya forum untuk ceramah atau sekedar forum keluh kesah tentang Ratih Si Tikus asal Jakarta. Sebab kuatnya gigi, kaki serta stamina Ratih seringkali membuat kedua mataku terbelalak tercengang. Ratih doyan menggigit bangunan gedung wisma atlit, menggigit kursi-kursi sekolahan, menggerogoti kantor kementerian agama, bahkan lembar halaman kitab suci-pun mereka gigit, mereka gerogoti, kemudian melahapnya dengan cara sembunyi-sembunyi. Luar biasa !
Gusti, tiba-tiba aku teringat istriku. Sedang apa ya dia di surga sana? Mungkinkah dia sekarang sedang berkumpul dengan tikus-tikus dari senayan, atau jangan-jangan istriku sedang ngerumpi dengan tikus-tikus pelaku pengeboman di Paris, tikus-tikus pembunuh di Palestine, di Ghaza atau para Bandar Narkoba yang dihukum beberapa waktu lalu di nusa kambangan. Ah tidak, aku yakin mereka tidak bersama istriku. Mereka pasti sedang kepanasan di neraka sana. Duh, istriku… FADE OUT
~ SELESAI ~


[1] Selain bersahabat dengan Tikus, Penulis juga bersahabat dengan kopi dan malam.

Share:
Counter Powered by  RedCounter

Pages

Popular Posts

About Me

Foto saya
Cirebon, Jawa Barat, Indonesia
Seorang Presiden di negara Republik Tinosia

Followers